SELAMAT DATANG DI BLOG ANGGA

Kamis, 14 Januari 2010

Motor Cross Hingga Door to Door

KETUA Bappilu PDK Sulsel, Andi Mustaman, akan membuat lomba balapan Motor Cross di Sirkui Muara Ijo, Arokke, Lappariaja, Bone. Kegiatan yang memperebutkan hadiah senilai puluhan juta rupiah ini dilaksanakan 7-8 Maret. Balapan ini juga memperebutkan Piala Bergilir Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo Cup.

"Sejumlah crosser asal Jawa menyatakan kesiapannya berpartisipasi. Ini tentu menjadi tantangan tersendiri bagi crosser lokal," kata Mustaman saat konfrensi pers di DPRD Sulsel bersama Ketua Panpel, Sugianti.
Mustaman adalah Caleg DPRD Nomor Urut 1 dari Dapil Bone, Soppeng, dan Wajo. Gubernur Syahrul dijadwalkan membuka kegiatan ini. Selain menggelar acara yang melibatkan banyak massa, legislator Komisi II DPRD Sulsel ini juga aktif menggalang dukungan lewat door to door.
Tugasnya selaku wakil rakyat membuat alumnus Pascasarjana UMI Makassar ini mengoptimalkan sosialisasi di akhir pekan. "Biasanya, tiap akhir pekan berkunjung ke Bone, Soppeng, atau Wajo," ujarnya. Selain mengandalkan jaringan partai, politisi kelahiran 1961 ini juga menggalang dukungan dari keluarga besarnya yang tersebar di dapilnya.
Agar aktivitasnya efektif, politisi kelahiran Lappariaja ini menggandeng calon-calon legislatif yang ada di Dapil Bosowa. Sebagai Ketua Bappilu, Mustaman optimistis partainya kembali bisa merebut satu fraksi di parlemen Sulsel. Pada Pemilu 2004, PDK meraih delapan kursi di parlemen. Perolehan ini mengantarkan salah satu wakil ketua DPRD berasal dari partai yang didirikan mantan Menteri Otoda Prof Ryaas Rasyid.(mansur am)

Tribun Timur, Selalu yang Pertama

Tidak ada komentar:

Posting Komentar